Pages

Ads

31 July 2009

LOMBA RESENSI Buku Barack Obama Dreams from My Father di Facebook

MIZAN menyelenggarakan Lomba Penulisan Resensi Buku Barack Obama Dreams from My Father: Pergulatan Hidup Obama.

Syarat dan Ketentuan:
Resensi diposting dalam bentuk NOTE di Facebook peserta
Note tersebut di-tag kepada Facebook Penerbit Mizan (untuk itu peserta harus menjadi teman Penerbit Mizan)
Note juga di-tag kepada minimal 25 teman di Facebook peserta
Panjang note minimal 2 halaman
Judul Note: Resensi Dreams from My Father

Hadiah:
3 Resensi Terbaik akan mendapatkan hadiah uang tunai masing-masing sebesar:
Terbaik 1: Rp. 1.500.000,-
Terbaik 2: Rp. 1.250.000,-
Terbaik 3: Rp. 1.000.000,-

Penghargaan juga diberikan kepada 3 resensi terpilih dengan hadiah paket buku masing-masing senilai Rp. 500.000,-

Batas akhir posting Lomba Resensi di Facebook adalah tanggal 17 Agustus 2009.

Promosi Mizan
Jl. Cinambo 135 Bandung
022 7834310
email: penerbitmizan@ yahoo.com
http://www.mizan. com
blog : www.kilasanbukumiza n.blogspot. com

Lomba Resensi Novel Bodyguard Bawel

Judul : Bodyguard Bawel
Penulis: Triani Retno A
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama, April 2009.
Tebal : 181 halaman


Merasa bawel? Pernah dibaweli? Atau hidup bersama orang-orang bawel?

Kalau begitu, nggak ada alasan dong untuk nggak mengikuti Lomba Resensi Novel BODYGUARD BAWEL ini.

Syarat:

1. Resensi Novel Bodyguard Bawel yang kamu tulis udah pernah dipublikasikan di majalah (majalah komersil, majalah komunitas, majalah sekolah, majalah kampus) koran, e-magazine, blog, multiply, atau situs. Situs yang dimaksud di sini tentunya tidak termasuk situs purbakala…..
2. Kirim bukti pemuatan resensi itu ke email : retno_teera@ yahoo.com
3. Jangan lupa sertakan identitas lengkap kamu : nama, alamat lengkap, nomor telepon, nomor rekening (buat transfer kalo menang. Kalo gak ada rekening bank dan mau dikirim lewat wesel pos juga boleh kok.)
4. Paling lambat diterima tanggal 30 Agustus 2009. Karena dikirimnya lewat email, hingga detik-detik terakhir pergantian hari pun masih diterima .
5. Pemenangnya diumumkan tanggal 10 September 2009 di blog : www.takhanyanovel. blogspot. com dan di milis-milis.



Hadiahnya
Juara 1 : Uang Rp 250.000,- plus paket buku senilai Rp 350.000,-
Juara 2 : Uang Rp 150.000,- plus paket buku senilai Rp 250.000,-
Juara 3 : Uang Rp 100.000,- plus paket buku senilai Rp 150.000,-
3 hadiah hiburan @ 2 judul buku ku yang lain

Jadi, tunggu apa lagi?
Aku di sini duduk manis menunggu resensimu…..


Keterangan lebih lengkap:
Triani Retno A
Email : retno_teera@ yahoo.com
Blog : www.takhanyanovel. blogspot. com
Facebook : Triani Retno A

Pembesaran Belut di Dalam Kolam Tong & Kolam Terpal

Judul: Pembesaran Belut di Dalam Kolam Tong & Kolam Terpal
Penulis : Drs. Ruslan Roy, MM & Bagus Harianto
Ukuran : 15 x 23 cm
Tebal : viii + 72 hlm.
Penerbit : AgroMedia Pustaka (agromedia. net)
ISBN : 979-006-249- 4
Harga : Rp 23.000

Sekarang, budi daya belut bisa dilakukan di dalam tong atau kolam terpal. Murah, efisien, dan praktis. Anda bisa membuatnya di pekarangan rumah, halaman belakang, dan di mana saja asal mendapatkan cahaya matahari yang cukup.

Biaya yang dibutuhkan lebih murah dibandingkan membuat kolam konvensional. Untuk asumsi 20 tong saja, hanya mengeluarkan tidak lebih dari 4 juta rupiah. Keuntungannya sekitar 60% dari total penjualan hasil panen.

Efisiensinya lebih tinggi. Anda tidak akan kerepotan memberikan perawatan media tanam, pemberian pakan, dan pemanenan. Pasalnya, media tong atau terpal mudah dijangkau laksana menanam pohon di dalam pot. Medianya pun bisa dipindah-pindah sesuai kebutuhan.

Konsumsi belut sangat tinggi. Baik di pasaran lokal maupun luar negeri, belut masih kekurangan pasokan untuk memenuhi kebutuhan akan konsumsi belut. Pangsa pasar ekspor belut di dunia sangat tinggi. Permintaan belut dari negara-negara Uni Eropa hingga kini belum terpenuhi.

Oleh sebab itu, prospek bisnis belut sangat menjanjikan. Peternak tidak perlu merasa takut hasil panennya tidak ada yang beli. Jika disalurkan atau bekerja sama dengan mitra yang bisa dipercaya, pemasaran belut bukan lagi masalah. Contohnya, melalui PT Dapetin, Anda bisa menjalin kerja sama intens dan penuh saling percaya di dalam mengelola dan memasarkan belut.

Selanjutnya, bagaimana langkah-langkah budi daya di dalam tong atau kolam terpal sampai tahap panen? Buku Pembesaran Belut di Dalam Tong & Kolam Terpal yang ditulis Drs. Ruslan Roy, MM & Bagus Harianto ini memberikan jawaban lengkap dan mudah buat Anda.

Buku yang diterbitkan AgroMedia Pustaka ini menjelaskan mekanisme budi daya belut di dalam tong dan terpal. Mulai dari mengenal segala hal yang dibutuhkan, bahan dan peralatan, persiapan budi daya, perawatan, hingga pemanenan.

Selain itu, dibahas pula mengenai prospek komoditi belut saat ini, termasuk analisa usaha budi daya belut di dalam tong dan terpal. Anda akan lebih mudah memahami dan merealisasikannya.

Selamat berkarya! Semoga sukses.

Panduan Lancar Membaca Metode 15 Menit

Judul: Panduan Lancar Membaca Metode 15 Menit
Penulis : Nizky Nuraini
Ukuran : 21 x 28 cm
Tebal : 46 hlm.
Penerbit : AgroMedia Pustaka (agromedia.net)
ISBN : 979-006-245-1
Harga : Rp 27.500

Belajar membaca adalah dasar yang sangat penting bagi anak. Semua dimulai dari membaca. Semakin cepat anak bisa membaca, semakin mudah ia bisa menginjak ke tahap belajar selanjutnya.

Penerapan metode belajar membaca bermacam-macam. Yang penting memiliki kesesuaian dengan kondisi anak, baik berdasarkan perkembanan otak maupun psikologinya.

Metode yang tidak tepat bisa mengakibatkan anak kurang bersemangat mencerna materi pelajaran. Anak menjadi cepat bosan. Anak akan merasakan seolah ada paksaan sehingga belajarnya tidak sepenuh hati.

Buku Panduan Lancar Membaca Metode 15 Menit yang ditulis oleh Nizky Nuraini ini memiliki metode yang sesuai dengan kebutuhan belajar anak. Anak akan diajari secara bertahap sehingga memudahkannya mencerna materi belajar membaca.

Di dalam buku yang diterbitkan AgroMedia Pustaka ini terdiri dari 10 langkah membaca. Mulai dari mengenal huruf, membaca satu suku kata – tiga suku kata, dua suku kata yang diakhiri huruf konsonan dan vokal, mengenal huruf ng dan ny, hingga mengenal kata yang memiliki awalan dan akhiran.

Setelah kesepuluh langkah ini dikuasai, Anda bisa mengajak anak untuk membaca kalimat atau cerita sederhana. Mengajarkannya tidak perlu lama-lama. Cukup 15 menit sekali latihan. Pasalnya, anak mudah bosan jika terlalu lama.

Agar semangat belajar membaca ini lebih menyenangkan dan bisa membangkitkan semangat anak, kami sengaja melengkapinya dengan stiker reward. Stiker ini bisa ditempatkan di halaman buku yang materinya sudah dikuasai anak. Anak akan merasa mendapatkan penghargaan dengan mendapatkan label stiker pada materi yang telah dipelajarinya.

Selamat belajar!

Cara Tepat Mendapat Pertolongan Allah

Judul: Cara Tepat Mendapat Pertolongan Allah
Penulis : H. Supriyanto, Lc., M.Si.
Ukuran : 14 x 20 cm
Tebal : xii + 174 hlm.
Penerbit : QultumMedia (qultummedia.net)
ISBN : 979-017-79-3
Harga : Rp 26.500


Salah satu predikat malaikat ialah tentara Allah. Mereka selalu berada di garda depan untuk membela Allah. Tidak makan-minum, tidak memiliki nafsu dan tidak berkelamin. Selalu tunduk atas perintah Allah SWT.

Jumlah malaikat tidak terhitung banyaknya. Masing-masing memegang tugas dan kewajibannya. Ada yang bertugas menyampaikan wahyu, mencatat amal, memegang ‘arsy, menurunkan rezeki, menjaga surga dan neraka, mencabut nyawa, meniup sangkakala, menghadiri shalat berjamaah, dan masih banyak lagi.

Malaikat terkadang turun ke muka bumi tanpa menampakkan wujud aslinya. Para nabi banyak yang telah didatangi malaikat. Mereka umumnya membawa kabar gembira atau memberikan peringatan kepada manusia.

Salah satu kisah menakjubkan ialah kisah turunnya malaikat pada perang Badar. Mereka membantu para pejuang Islam menghadapi kaum kafir Quraisy di medan laga. Jumlah tentara muslim yang jauh lebih kecil daripada pasukan musuh bisa memenangkan peperangan spektakuler tersebut berkat bantuan para malaikat Allah. Hal ini diabadikan di dalam surat Al-Anfal ayat 9.

Bagaimana dengan kehidupan kita, apakah bisa mendapatkan pertolongan malaikat? Tentu saja bisa. Kita hanya perlu melakukan hal-hal yang disukai para malaikat. Malaikat akan mengekspresikannya dengan berbagai model. Di antaranya ialah mendoakan kepada Allah agar pelakunya mendapatkan kebaikan, ganjaran, ampunan, dan menaungi dengan sayapnya.

Amalan apa sajakah yang disukai malaikat? Buku Cara Tepat Mendapat Pertolongan Allah yang ditulis H. Supriyanto, Lc., M.S.I ini memberikan jawabannya secara lengkap. Dengan mudah Anda bisa mengundang pertolongan malaikat dalam kehidupan Anda.

Selain itu, di dalam buku yang diterbitkan QultumMedia ini, membahas hakikat malaikat, tugas-tugas malaikat, kisah nyata orang-orang yang mendapatkan pertolongan malaikat, sekaligus tanya jawab seputar problem kehidupan yang di dalamnya malaikat ikut berperan serta.

Pada akhirnya, buku ini sangat membantu Anda dalam menggapai hidup berkah, selalu dilindungi malaikat, dan mendapatkan limpahan rahmat Allah SWT. Dengan sendirinya, kehidupan Anda akan semakin tenteram dan damai.

14 July 2009

Mengenal Hewan-hewan Unik Sambil Bermain Puzzle

AGROEMDIA PUSTAKA ==Tahukan adik-adik, hewan terbesar yang hidup di darat? Benar, gajah. Hewan ini hidup di padang rumput, hutan, dan daerah aliran
sungai. Gajah hidup di Benua Asia dan Afrika. Tubuh gajah
Afrika lebih besar daripada gajah Asia.

Gajah memiliki hidung yang disebut belalai. Bentuknya
panjang seperti pipa. Belalai gajah berfungsi untuk
mengambil makanan, menyedot air untuk minum dan mandi, serta
untuk mengangkat sesuatu.

Gajah juga memunyai telinga yang besar. Telinga gajah
Afrika lebih besar daripada gajah Asia. Dengan ukuran
telinganya yang besar, gajah bisa mengipas dirinya sendiri
jika sedang kepanasan. Biasanya, gajah juga menakuti
musuhnya dengan mengibaskan telinganya.

Ada juga hewan terbesar yang hidup di air, yaitu ikan paus.
Ikan ini tergolong mamalia karena berkembang biak dengan
cara beranak dan bernapas dengan paru-paru. Paus suka
berpindah-pindah dari satu perairan ke perairan lain.

Paus dapat tinggal di berbagai perairan. Ada yang suka
tinggal di perairan dalam, perairan dangkal, parairan tropis
atau subtropis, bahkan ada yang menyukai perairan payau.

Nah, tahukah adik-adik nama ikan paus terbesar? Namanya
ialah paus biru atau blue whale. Panjang tubuhnya bisa lebih
dari 33 meter. Wow, pasti paus biru memiliki bobot tubuh
yang sangat berat.

Selain kedua hewan di atas, di dalam buku Asyik Bermain
Puzzle Hewan yang disusun Tim AgroKids ini adik-adik akan
menemukan berbagai jenis hewan, baik di darat, air, maupun
di udara. Mulai dari hewan kecil, sedang, besar, yang jinak,
cerdas, sampai yang buas.

Buku yang diterbitkan AgroMedia Pustaka ini akan mengajak
adik-adik berpetualang dan belajar sambil bermain puzzle.
Adik-adik bisa mencari kotak gambar yang hilang dari halaman
stiker. Jika sudah ketemu, letakkan pada kotak tersebut
hingga membentuk gambar yang sempurna. Asyik bukan? Selamat
bermain!

Spesifikasi Buku:
Judul: Asyik Bermain Puzzle Hewan
Penulis : Tim AgroKids
Ukuran : 21 x 28 cm
Tebal : 35 hlm.
Penerbit : AgroMedia Pustaka
ISBN : 979-006-241-9
Harga : Rp 26.000

Dunia anak adalah dunia bermain. Dengan bermain, anak-anak
sebenarnya belajar dan bekerja layaknya orang dewasa. Salah
satu cara bagi orangtua untuk melatih kemampuan anak sejak
dini adalah melalui puzzle. Buku ini akan mengajak
putra-putri Anda bermain puzzle, seperti mengasah kemampuan
berpikir anak dalam menyimpulkan letak gambar sesuai logika,
melatih koordinasi tangan dan mata, serta melatih daya
konsentrasi dan kesabaran anak dalam menyelesaikan sebuah
tugas.

Buku ini juga dilengkapi cerita dan ilustrasi penuh warna.
Jadi, selain bermain puzzle, buah hati Anda memperoleh
pengetahuan tentang dunia hewan. Para orangtua pun bisa
lebih interaktif dan komunikatif dalam menemani anak-anak
bermain.

___________________________________________________________________________
Nama baru untuk Anda!
Dapatkan nama yang selalu Anda inginkan di domain baru @ymail dan @rocketmail.
Cepat sebelum diambil orang lain!
http://mail.promotions.yahoo.com/newdomains/id/

Di Bawah Cengkeraman Asing

SEMUANYA TELAH DIKUASAI PERUSAHAAN ASING?

Dari mulai minum Aqua (74 persen sahamnya dikuasai Danone, Prancis), atau
minum teh Sariwangi (100 persen milik Unilever, Inggris), minum susu
SGM (82 persen dikuasai Numico, Belanda), mandi dengan Lux, sikat gigi
pakai Pepsodent (Unilever), merokok Sampoerna (97 persen milik Philips
Morris, AS).

Mau belanja ke supermarket Carrefour (Prancis), Alfa pun sudah jadi milik Carrefour dengan penguasaan 75 persen. Atau mau ke Giant (milik Dairy Farm Internasional, Malaysia, yang juga pemilik saham di supermarket Hero).

Mau menabung atau mengambil uang di BCA, Danamon, BII, Bank Niaga, dan bank swasta nasional lainnya, hampir semua bank ini sudah milik perusahaan asing. Bangun rumah pakai semen Tiga Roda (Heidelberg, Jerman), Semen Gresik (Cemex, Meksiko), Semen Cibinong (Holchim, Swiss).

Kalau mau disebut satu per satu ketergantungan kita terhadap perusahaan asing tentunya bakal panjang daftarnya, dan memalukan.
Buku ini membedah akar persoalan cengkeraman asing itu sembari memberi
solusi atas apa yang mesti kita lakukan, terutama pemerintah, untuk
menjadi tuan di negeri kita sendiri.

"Buku ini menyajikan fakta
yang mencengangkan. Kekayaan dan potensi negara yang berlimpah dan
selalu kita banggakan ternyata lebih banyak dinikmati bangsa asing."
Wasis Wibowo, Wartawan Koran SINDO

"Lewat riset dan
kompilasi datanya yang mumpuni, buku ini membuka wajah asli
perekonomian Indonesia sekaligus menunjukkan kebijakan ekonomi yang
mesti diawasi agar tak jadi miskin di negeri sendiri." Oktamandjaya Wiguna, Wartawan Koran Tempo

"Malu
kita sebagai bangsa yang bermartabat selalu di bawah cengkeraman asing.
Bukan bangsa Indonesia jika tidak bisa melawan kolonialisme gaya baru
berkedok pembangunan ekonomi. Untuk masa depan yang lebih baik, bangsa
ini butuh pemimpin yang mampu menegakkan kemandirian." Tri Soekarno
Agung, mantan Pemimpin Redaksi Rakyat Merdeka Online


Judul: Di Bawah Cengkeraman Asing 
Penulis: Wawan Tunggul Alam
Penerbit: Ufukpress
Edisi: pertama
Tahun Terbit: Juli, 2009
Harga Sebelum diskon: Rp 34.000
Harga Setelah diskon: Rp 26.175


Bukudiskon.com


Selalu bisa chat di profil jaringan, blog, atau situs web pribadi! Yahoo! memungkinkan Anda selalu bisa chat melalui Pingbox. Coba! http://id.messenger.yahoo.com/pingbox/